Kaca tempered atau tempered glass lazim dikenal sebagai pelindung layar ponsel. Namun, tidak hanya itu saja, kaca tempered juga kerap digunakan sebagai material bangunan dan furnitur. Kaca tempered yang digunakan sebagai material bangunan dan furnitur memiliki ukuran dan harga yang berbeda. Lantas, berapa harga kaca tempered 12 mm Medan dan sekitarnya?
Harga Kaca Tempered 12 mm Medan Dan Sekitarnya
Kaca tempered memiliki beragam jenis, ukuran, dan harga yang bervariasi. Kaca tempered yang biasa digunakan tersedia mulai dari ukuran 3 – 19 mm dengan ketebalan 2130 x 3045 cm. Untuk mengetahui harga kaca tempered ukuran 12 mm berbagai jenis, Anda bisa cek di bawah ini sebelum membelinya!
- Kaca tempered clear
Sesuai namanya, kaca tempered jenis ini adalah kaca tempered yang tidak berwarna atau bening. Kaca jenis inilah yang sering digunakan untuk material bangunan hunian, kantor, gedung, dan sebagainya. Kaca tempered clear dengan ukuran 12 mm dibandrol dengan harga Rp. 522.000.
- Kaca tempered tinted
Kaca tempered jenis ini adalah jenis kaca tempered tidak bening, melainkan berwarna. Kaca tempered ini terdiri beberapa jenis, seperti tinted dark blue, tinted green, tinted dark grey, tinted euro grey, tinted blue green, dan tinted bronze.
Harga kaca tempered jenis ini umumnya lebih mahal daripada kaca tempered clear atau bening. Untuk ukuran 12 mm, di pasaran biasanya tersedia jenis tinted dark blue dan tinted green. Jenis kaca tinted dark green ukuran 12 mm dibandrol dengan harga Rp. 1.104.000, dan harga kaca tinted dark blue juga dibandrol dengan harga yang sama.
Harga tersebut adalah harga untuk kaca tempered flat dan belum terpasang. Untuk kaca tempered bentuk curve harga yang dibandrol bisa lebih mahal. Contohnya kaca tempered clear curve yang dibandrol dengan harga Rp. 950.000 untuk ukuran 12 mm. Itulah mengapa harga furnitur yang terbuat dari kaca tempered juga lumayan mahal di pasaran.