Apa yang terlintas saat anda mendengar kata kaca? Mungkin anda membayangkan kaca digunakan untuk bercemin atau kaca jendela yang biasa kita temukan pada rumah-rumah. Namun ternyata ada banyak kegunaan dari material kaca untuk hunian. Selain itu kaca juga punya banyak jenis. Misalnya kaca yang memiliki fungsi sebagai sekat pada ruangan biasanya dibuat dari kaca tempered glass dan dilapisi oleh glass film. Tentunya kaca untuk rumah berbeda jenis dengan cermin dan jendela mobil. Setiap kaca punya fungsinya masing-masing, lalu apa saja fungsi kaca untuk hunian? Berikut ini Elite Art Glass akan menjelaskannya untuk anda.
1. Menciptakan efek luas dan lapang
Ada beberapa cara untuk membuat ruangan sempit pada hunian dapat terlihat lebih luas. Salah satu cara yang paling ampuh adalah dengan menggunakan material kaca pada ruangan. Kaca jenis reflektif atau cermin akan memberikan pantulan bayangan sehingga akan membuat kesan seakan-akan ruangan pada hunian anda menjadi luas. Sedangkan kaca jenis tempered yang sifatnya transparan akan membuat ruangan sempit seakan menyatu dengan ruangan yang ada disebelahnya. Bukan hanya itu saja, kaca juga dapat menjadi salah satu pilihan alternatif sekat ruang tanpa harus membuat ruangan terasa penuh.
2. Ramah lingkungan
Jika anda menginginkan hunian yang tidak hanya indah dan minimalis namun juga ramah lingkungan maka kaca adalah pilihan tepat. Penggunaan kaca akan membuat ruangan menjadi lebih terang pada siang hari. Dengan cahaya dari matahari, artinya anda tidak perlu menghidupkan lampu karena cahaya penerangan sudah cukup pada ruangan tersebut. Artinya biaya bulanan untuk listrik jadi lebih berkurang dan secara tidak langsung anda turut andil dalam penyelamatan lingkungan karena tidak menggunakan listrik secara berlebihan.
3. Menjaga kelembaban
Dengan cahaya yang mudah masuk kedalam ruangan karena menggunakan kaca maka secara tidak langsung akan menjaga kelembaban ruangan sehingga jamur dan bakteri tidak mudah untuk berkembang biak.
4. Membuat ruangan jadi lebih nyaman
Dengan cahaya dari matahari yang masuk kedalam ruangan, serta membuat nuansa lapang dan terang karena pantulannya tentunya akan membuat ruangan menjadi lebih nyaman. Dengan memasang kaca pada ruangan tentu akan membuat penghuni rumah menjadi lebih betah. Itulah mengapa material kaca sering digunakan pada ruangan tunggu, restoran, salon dan kantor. Dengan material cermin pada ruangan tunggu, biasanya orang-orang akan lebih betah dan menikmati waktu.
5. Membawa nilai positif
Banyak ahli feng shui mengatakan, memasang kaca pada hunian rumah akan membawa nilai positif dan keberuntungan. Hal ini diyakini diyakini karena kaca mewakili elemen air dalam ilmu feng shui yang bisa memberikan energi positif.
Itu tadi adalah 5 hal yang banyak tidak diketahui oleh orang-orang tentang manfaat penggunaan kaca pada hunian rumah. Di era seperti sekarang, material kaca adalah material yang akan membuat mewah jika digunakan pada hunian. Bagi anda yang ingin menggunakan kaca untuk rumah di kota Medan, Elite Art Glass adalah tempat yang tepat untuk anda. Elite Art Glass adalah distributor kaca Medan yang memiliki segudang produk terbaik untuk anda. Mulai dari kaca tempered, laminated, kaca tangga, kaca motif hingga kaca yang memiliki pola sesuai dengan keinginan. Jadi, bagi anda yang ingin menggunakan kaca pada huniannya, jangan ragu menghubungi kami.
Elite Art Glass
Alamat: Jl. Mesjid No.54, Kesawan, Kec. Medan Bar., Kota Medan, Sumatera Utara 20111
Email: marketing.elitegroup123@gmail.com
Telepon: (061) 4518372
Whatsapp: +6282133883388
Instagram: @eliteartglass
Comments 2